Ad Code

Responsive Advertisement

Jajaran Muspika Wiyung Gelar cangkrukan Kamtibmas

http://ift.tt/2laqPjw
Saat Berlangsungnya Kegiatan Cangkrukan Kamtibmas Muspika Wiyung

Saat Berlangsungnya Kegiatan Cangkrukan Kamtibmas Muspika Wiyung

Surabayaraya 25/2/2017 : Demi tercapainya suasana yang tetap kondusif di wilayah Wiyung Surabaya, jajaran muspika menggelar Cangkrukan Kamtibmas, pada Jumat, (24/2).

Acara yang digelar di ruang Balai RW 1 / balai RW 2 kel. Babatan Wiyung dari pukul 20.00 hingga pukul 22.00 tersebut dihadiri dari unsur Polri yang diwakili dari Polsek Wiyung dan Polrestabes Surabaya, kemudian dari anggota TNI yang diwakili Koramil Wiyung serta lurah dan camat setempat.

Hadir sebagai nara sumber, Kasat Binmas Polrestabes Surabaya, AKBP Minarti, pun menjawab semua pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan oleh peserta.
“Jadi semua keluhan atau uneg-uneg warga yang mereka tanyakan sudah terjawab samua. Mudah-mudahan acara ini bisa terus berkesinambungan.” kata AKBP Minarti, (24/2)

Peserta Cangkrukan Kamtibmas saling Berdialog

Peserta Cangkrukan Kamtibmas saling Berdialog

Senada dengan Kapolsek Wiyung Surabaya, Kompol Haryono, dalam kesempatannya juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut tidak hanya untuk sekedar silaturahmi saja. Melainkan juga makin mensinergiskan antara Polri, TNI dan masyarakat setempat, seperti dengan temanya ‘Cangkrukan Tiga Pilar’ yang meliputi Toga, Tomas dan Roda.

“Coba lihat, ada 118 warga yang hadir. Seluruh muspika Wiyung bisa menjawab seluruh pertanyaan dari peserta.” kata Kompol Haryono.
Kompol Haryono juga berharap, bahwa yang berlangsung dengan rasa kekeluargaan tersebut, bisa berlangsung rutin.

“Dengan kegiatan ini, bukan berarti selama ini tidak sinergis. Justru antar jajaran yang selama ini sudah sinergis, kita tingkatkan lagi.” tutupnya.***Ars



from SurabayaRaya http://ift.tt/2kW2umB
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu