Ad Code

Responsive Advertisement

Polsek Wiyung Mendapat Kunjungan Anak TK Happy Kids

http://ift.tt/2ndg3On
kasihumas Polsek Wiyung dan Anggota Menerima Kunjungan anak TK

kasihumas Polsek Wiyung dan Anggota Menerima Kunjungan anak TK

Polrestabes Surabaya 20/3/2017 : Polsek Wiyung dikunjungi murid – murid TK Happy Kids Wiyung, sebanyak 25 anak didampingi 3 ibu gurunya, mereka ingin melihat dan mengenal profil petugas polisi dan bagaimana situasi kantor Polisi yang sebenarnya.

Karena tidak menutup kenyataan bahwa masih banyak orang tua yang menjadikan polisi sebagai hal yang menakutkan apabila sang anak tidak mau makan atau tidak mau mandi ditakut takuti dengan ditangkap pak Polisi.

Menurut kepala sekolah TK Happy Kids, bahwa kunjungan ke Polsek Wiyung adalah termasuk dalam mata pelajaran Pengenalan Profesi, disamping itu untuk mengenalkan kepada para murid agar tidak takut lagi terhadap sosok Polisi.

Sebelum mereka ( murid – murid ) datang ke Polsek Wiyung ada beberapa dintara mereka yang mengatakan takut bertemu Polisi, akan tetapi setelah sampai di Mako Polsek Wiyung anak– anak terlihat kagum sekaligus bahagia karena disambut dan bertemu langsung dengan personil Polsek Wiyung.

Dengan hangat anggota menyapa dan langsung memperkenalkan tugas Polisi, serta mengajak bernyanyi lagu yang bertema Polisi.
Dalam cara tersebut diperkenalkan rambu – rambu Lalu Lintas, dan beberapa anak telah mengetahui arti rambu – rambu Lalu Lintas yang ditunjukkan kepada mereka.

Kasi Humas Polsek Wiyung Aiptu Juni S mengatakan, Untuk menyemangati anak- anak TK tersebut dibagikan beberapa snack makanan ringan, dan diharapkan image menakutkan sosok Polisi yang ada dalam pikiran anak– anak akan berubah menjadi sosok Polisi yang menjadi sahabat anak.” tutur Juni.***Ars



from SurabayaRaya http://ift.tt/2mZWua8
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu