Ad Code

Responsive Advertisement

Kapolsek Tandes Cangkrukan Bersama Warga Darmo Indah Selatan

http://ift.tt/2oBap5t

IMG-20170422-WA0292_1_editPolrestabes Surabaya 23/04/2017 : Untuk mendukung dan menciptakan kondisi masyarakat yang kondusif, sekaligus untuk mendeteksi dini terhadap aksi-aksi yang dapat meresahkan masyarakat, Kapolsek Tandes Kompol Sofwan mengajak warga Kelurahan Tandes, cangkrukan bersama, pada Sabtu (22/2/2017) malam.

Kapolsek Tandes Kompol Sofwan mengatakan, pihaknya menilai jika kegiatan cangkrukan merupakan cara yang efektif untuk menyambung tali silaturahmi dalam rangka penguatan kemitraan antara Polsek Tandes Polrestabes Surabaya dengan warganya.

“Kami bisa bertatap muka dan berkomunikasi langsung dengan warga terkait kamtibmas dan kemajuan Polri kedepannya,” kata Kompol Sofwan.
Cangkrukan yang dilakukan Kapolsek Tandes kali ini bersama para tokoh masyarakat dan tokoh agama RW 5 di kawasan Darmo Indah Selatan.

“Cangkrukan tidak harus dilakukan secara formil, bisa dilakukan seadanya saja, sehingga warga tidak sungkan-sungkan memberikan saran dan kritikan tentang kinerja kita serta aituasi kamtibmas di wilayahnya,” terangnya.

Sofwan menambahkan, dalam cangkrukan ia menerapkan gaya komunikasi yang efektif dengan mengedepankan sama kedudukannya (egaliter).

“Atas dasar inilah (egaliter), kami  bisa menyapa warga lebih dekat dan dapat menyerap informasi untuk menggali masukan, keluhan warga sekaligus menggelar diskusi pemecahan persoalan kamtibmas yang solutif ” paparnya.

Dijelaskannya, meskipun hanya sekedar cangkrukan dan minum kopi bersama warga, bisa sebagai sarana menyambung tali silaturahmi. Dan yang terpenting, bisa saling bertukar informasi dan tukar pendapat.

Bukan hanya itu, sambung Sofwan, hal yang paling utama adalah bagaimana seorang Polisi dapat menempatkan diri sebagai seorang pengabdi yang santun bersahabat, bukan ditakuti dan benar-benar menjadi pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat.

“Martabat anggota Polri itu tercermin dari realitas perbuatan yang mampu memberi manfaat kepada masyarakat bahkan di tempatkan secara terhormat ditengah kehidupan masyarakat,” pungkasnya. (jetlee)



from SurabayaRaya http://ift.tt/2ohnCVH
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu