Ad Code

Responsive Advertisement

Cara Polsek Simokerto Ciptakan Kamtibmas Kondusif Jelang Akhir Tahun

http://ift.tt/2hMEI6D
0d40b2b8-b4c9-4207-a151-9f1173ff7b45

Pengendara yang terjaring Razia Knalpot Brong oleh Unit Lantas Polsek Simokerto

Surabayaraya 28/12/16 : Jelang tutup tahun kerap digunakan oleh para pemuda-pemudi untuk melakukan konvoi di dalam Kota Surabaya sambil menggunakan knalpot brong. Tidak ingin hal ini terjadi, Kapolsek Simokerto melalui Kanit Lantasnya meningkatkan kegiatan razia knalpot brong.

Seperti yang dilaksanakan Jajaran Polsek Simokerto pada hari Rabu (27/12/2016) sekitar pukul 16.00 wib saat melaksanakan Pos Akhir di Jalan Kaliondo Surabaya. Dipimpin Kanit Lantas, AKP Rahayu Rini melaksanakan penindakan terhadap pengguna knalpot brong.

3527e71f-773c-4e2d-9d3a-0f55f04af76e“Tujuan utama kegiatan tersebut adalah agar pada malam tahun baru tidak ada kebisingan di jalan – jalan raya dan terciptanya kenyamanan masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun,” ujar AKP Rahayu Rini..

AKP Rini juga menambahkan pada saat melaksanakan penindakan dilaksanakan dengan cara yang humanis. Selain itu petugas juga akan memberitahukan tentang kesalahannya dan ditindak sesuai dengan pasal 285 (1) jo Pasal 106 (3) dan Pasal 48 (2) dan (3 ) UU LLAJ No 22 tahun 2009.

“Seluruh kendaraan yang terjaring razia ditahan dan setelah tahun baru akan dilaksanakan sidang kemudian pelanggar disarankan untuk mengganti knalpot standart,” pungkasnya.
***day



from Tribratanews Surabaya http://ift.tt/2hMwPhz
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu